TARAKAN – Prosesi serah terima jabatan Kapolres Tarakan dari pejabat lama AKBP Adi Saptia Sudirna, S.I.K., M.H. kepada pejabat baru AKBP Erwin S. Manik, S.H., S.I.K., M.H. berlangsung dengan khidmat di Mako Polres Tarakan, Rabu (19/03/2025) pukul 13.30 WITA.
Sebagai bagian dari tradisi penyambutan, rangkaian acara diawali dengan prosesi tepung tawar sebagai simbol penghormatan bagi pejabat baru. Selanjutnya, AKBP Erwin S. Manik yang didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Tarakan Ny. Evelyn Erwin Manik menerima pengalungan bunga serta buket bunga yang disertai dengan tarian selamat datang Timung Bensaluy. Acara dilanjutkan dengan penghormatan kepada Kepala Kepolisian Resort Tarakan serta laporan dari Komandan Pedang Pora, sebelum akhirnya Kapolres Tarakan beserta Ketua Bhayangkari Cabang Tarakan melewati Gerbang Pora dengan diiringi musik dan pembacaan puisi.
Dalam prosesi serah terima, AKBP Adi Saptia Sudirna menandatangani dan menyerahkan memori jabatan kepada AKBP Erwin S. Manik. Dalam kesempatan tersebut, AKBP Adi Saptia Sudirna juga menyampaikan laporan mengenai kondisi wilayah, baik dalam aspek pembinaan, operasional, maupun inovasi yang telah dilakukan di Polres Tarakan selama masa kepemimpinannya.
Dalam sambutannya, AKBP Adi Saptia Sudirna menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh jajaran Polres Tarakan atas dedikasi dan dukungan yang diberikan selama ia menjabat. Berbagai program dan inovasi yang telah dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan interaksi antara kepolisian dan masyarakat, guna mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif di Kota Tarakan. Diketahui, selama kurang lebih delapan bulan menjabat sebagai Kapolres Tarakan, AKBP Adi Saptia Sudirna telah mencetuskan berbagai program yang berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di tengah keberagaman etnis, suku, budaya, dan agama di kota ini salah satunya dengan adanya patroli Sepeda yang rutin dilaksanakan diwilayah padat penduduk, selain itu juga AKBP Adi Saptia turut berperan aktif dalam mewujudkan wilayah selumit pantai menjadi wilayah kampung tematik ceria berwarna yang bebas dari penyalagunaan dan peredaran narkoba dimana hal ini juga menjadi perhatian khusus dari Kapolda Kaltara.
“saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh jajaran Polres Tarakan atas dedikasi, loyalitas, serta kerja sama yang luar biasa selama saya mengemban amanah sebagai Kapolres Tarakan. Dukungan dari rekan-rekan sekalian telah menjadi pondasi utama dalam mewujudkan pelayanan kepolisian yang lebih dekat, responsif, dan humanis kepada masyarakat.” Ungkap AKBP Adi Saptia.